Aneka Martabak Telur Enak di Surabaya

martabak enak di surabaya



Hujan sudah mulai sering menyapa. Kadang kalau datang full shift. Pagi, siang, malam turun hujan. Cuaca jadi lebih dingin. Enaknya makan yang hangat-ngat nih. Apalagi kalau pas hujan sore hari. Rasanya lapar terus. Harus sedia camilan hangat di musim hujan. Makan martabak saat hujan enak sepertinya.

Ada beberapa jenis martabak yang ada Surabaya. Saya akan bahas satu persatu. Mulai dari martabak versi sederhana kesukaan sejuta umat. Sampai martabak super yang harganya lumayan mahal. Namun rasanya paling enak. Ada harga, ada rasa. Kualitas tidak pernah bohong. Berikut ini jenis-jenis jajanan martabak.


1. Martabak Bihun
Jajanan ini dikenal juga dengan sebutan martabak mie atau martabak SD. Ada juga yang menyebut martabak bihun karena isi martabak ini pakai bihun. Cara membuat martabak bihun sangat mudah. Kulit martabak ditipiskan lalu diisi dengan bihun goreng. Ada campuran sayuran juga. Wortel dan kubis yang dirajang halus lalu dicampur dalam mie. Isian martabak ini bihun goreng dengan bumbu minimalis. Berupa bawang putih, garam dan sedikit merica. 

Kulit martabak dari bahan tepung terigu yang diuleni kalis. Kulit martabak bihun tipis tetapi kuat. Biasanya untuk membuat kulit ditipiskan dengan bantuan pantat piring dari bahan seng. Setelah tipis bihun diletakkan pada bagian tengah. Lalu kulit martabak dilipat dengan bentuk segitiga. 

Kemudian baru digoreng dengan sedikit minyak. Biasanya saat proses menggoreng dimasukkan lemak sapi atau kambing beku. Agar martabak lebih terasa gurih. Setelah kulit martabak berwarna kecoklatan cenderung gosong, barulah diangkat.

Sebagai pelengkap, ada cabe rawit dan saus sambal. Tinggal pilih saja sesuai dengan selera masing-masing. Cabe rawit yang digunakan biasanya yang berwarna hijau.

2. Martabak Usus
Martabak usus disebut juga martabak Madura. Penjual makanan ini kebanyakan adalah orang Madura. Padahal konon katanya martabak usus ini salah satu makanan khas Gresik. 

Bahan kulit martabak sama dengan martabak bihun hanya isiannya yang berbeda. Apakah pernah makan sate usus bumbu rujak? Isian martabak ini juga sama dengan usus bumbu rujak. Hanya saja ususnya dipotong kecil-kecil. Rasa bumbunya lebih pedas.

Cara pembuatan dan penggorengan martabak usus sama dengan martabak bihun. Martabak usus banyak terdapat di Surabaya. Biasanya penjual martabak bihun juga jualan martabak usus. Rasa isian jajanan ini cenderung pedass. Bagi yang tidak suka pedas lebih baik dicicipi dahulu sedikit. Daripada terlalu pedas dan perut bermasalah nanti.

3. Martabak Original
Martabak original ini adalah martabak telur biasa yang standar. Telur yang digunakan adalah telur ayam negeri. Telur ini dikenal juga dengan sebutan telur broiler. Kulit martabak lebih besar dari martabak bihun atau martabak usus. Isian martabak campuran bawang merah, bawah putih, daun bawang, merica, garam, bumbu penyedap, daging ayam atau daging sapi yang digiling atau dicacah halus serta telur ayam negeri.

Ukuran martabak original persegi panjang lalu dipotong kecil. Bisa jadi 6, 8, atau 10. Tergantung besar martabak. Bagi warga Jawa Barat atau Jakarta menyebut jajanan ini martabak telur. Kalau martabak manis untuk penyebutan terang bulan. Masyarakat di Jawa Timur menyebutnya martabak (saja).

Biasanya ada beberapa level yang berbeda untuk isian martabak telur. Martabak telur biasa, special, super special atau istimewa. Martabak telur biasa hanya menggunakan satu telur. Ada juga yang telur double. Telur plus daging ayam dan telur plus daging sapi. Semakin banyak isian tentu saja harganya semakin mahal. 

4. Martabak Bangka
Ini adalah varian martabak telur. Martabak Bangka biasanya pakai telur bebek. Rasanya bumbunya lebih komplek. Ada paduan rempah khas Sumatra. Untuk isian sebenarnya sama dengan martabak original. Bawang putih, bawang merah, bawang bombay, daun pre, telur, atau daging ayam atau sapi cincang. 

Ada tambahan bumbu seperti rendang. Ada juga yang rasa bumbunya seperti kari. Mungkin juga karena pakai telur bebek jadi lebih berat rasanya. Komposisi telur juga lebih banyak.

5. Martabak Mesir
Martabak satu ini isian martabak menggunakan sentuhan bumbu timur tengah. Kalau pembuatan kulit martabak sama dengan martabak original. Bumbu Timur Tengah hanya digunakan dalam isian. Penggunaan telur ada yang menggunakan telur negeri atau telur bebek. Rasanya kalau menggunakan telur bebek lebih berat dan lebih kuat bumbunya. Sekilas rasa isian martabak Mesir mirip dengan samosa. Hanya saja lebih banyak dan lebih kuat racikan bumbunya. 

Kalau saya pribadi lebih suka dengan martabak Bangka. Lebih tebal dan isian martabak lebih rasa rempahnya lebih kuat. Lidah Jawa kulonan yang terbiasa dengan masakan kaya bumbu tidak bisa dibohingi. Rasa martabak Bangka mirip dengan martabak Mesir. Harga beli martabak Bangka lebih murah. Kalau Anda lebih suka martabak yang mana?

Komentar